Akuntansi Untuk Meningkatkan Daya Saing UMKM Indonesia

Setiono, Bambang and Febrianti, Adisti (2014) Akuntansi Untuk Meningkatkan Daya Saing UMKM Indonesia. In: Menuju Pembangunan Ekonomi Kreatif Guna Mensejahterakan Rakyat. Seminar Nasional Pariwisata dan Kewirausahaan Tahun 2014 . Univeristas Sahid Jakarta, Jakarta, pp. 43-52. ISBN 978-602-19230-5-4

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Seperti kebijakan ekonomi lainnya, kebijakan akuntansi juga dapat mempengaruhi perkembangan kredit yang disalurkan kepada pengusaha UMKM. Analisis yang dilakukan didalam studi ini memberikan indikasi jika pemberlakuan SAK ETAP pada bulan Januari 2011 mempunyai pengaruh terhadap perkembangan kredit untuk pengusaha UMKM. Akan tetapi, karena keterbasan data, studi ini tidak dapat menganalisis pengaruh SAK ETAP kepada biaya bunga untuk kredit UMKM. Meningkatnya supplai dana kredit untuk UMKM seharusnya diikuti dengan penurunan biaya bunga untuk kredit UMKM. Bersama dengan kebijakan ekonomi lainnya, kebijakan akuntansi yang tepat dapat membantu pemerintah dan perbankan nasional untuk menurunkan biaya bunga untuk kredit UMKM sehingga daya saing pengusaha UMKM dapat ditingkatkan. Agar kebijakan akuntansi dapat secara efektif membantu perkembangan UMKM di Indonesia khususnya meningkatkan daya saing mereka, diharapkan data tentang tingkat bunga pinjaman dan perkembangan kredit UMKM berdasarkan kelompok koperasi, mikro, kecil, dan menengah dapat dipublikasikan kepada publik secara teratur. Dengan data tersebut, pengaruh kebijakan akuntansi dan kebijakan ekonomi lainnya dapat dievaluasi dengan lebih baik sehingga dapat disusun kebijakan akuntansi yang lebih baik lagi dikemudian hari.

Item Type: Book Section
Uncontrolled Keywords: Akuntansi, UMKM
Subjects: Accounting
Divisions: Conference Article > Prodi Akuntansi
Depositing User: Prasetiyo Suhendro
Date Deposited: 11 Oct 2023 03:26
Last Modified: 13 Oct 2023 06:36
URI: http://repository.podomorouniversity.ac.id/id/eprint/1056

Actions (login required)

View Item View Item