Estimasi Mitigasi Gas Rumah Kaca dengan Penerapan Daur Ulang Sampah Kasus: Universitas Agung Podomoro

Julita, Elsa Try and Safithri, Aliya and Prihandrijanti, Maria (2021) Estimasi Mitigasi Gas Rumah Kaca dengan Penerapan Daur Ulang Sampah Kasus: Universitas Agung Podomoro. Architecture Innovation, 5 (1). pp. 25-42. ISSN 2549-080X

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL: http://journal.podomorouniversity.ac.id/index.php/...

Abstract

Sampah yang berakhir di tempat pembuangan akhir (TPA) diprediksi menghasilkan gas metana yakni salah satu rumah kaca yang berkontribusi terhadap perubahan iklim. Gas ini diemisikan dari proses dekomposisi anaerobik material organik di sampah. Semakin banyak sampah yang ditimbun di TPA (tanpa pengolahan sebelumnya) berarti lebih tinggi juga emisi yang lepas ke atmosfer. Tujuan dari studi ini adalah mengestimasi emisi metana (CH 4) dari timbulan sampah di Universitas Agung Podomoro (UAP) sebagai dasar pengembangan strategi pengelolaan sampah kampus. Dikembangkan dua skenario: I) dengan pengelolaan sampah eksisting (100% langsung dibuang ke TPA); pada skenario II dengan pengolahan pada tahap sebelumnya. Metode penghitungan menggunakan pedoman IPCC (Intergovernmental Panel on Climate Change) tahun 2006 untuk beberapa parameter default-nya. Jumlah timbulan, komposisi, dan potensi daur ulang sampah eksisting berdasarkan data evaluasi timbulan pada penelitian sebelumnya di UAP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengolahan sebelumnya berpotensi mengurangi 0,315 ton CH 4/tahun atau sekitar 55% dari total emisi CH 4 tanpa ada pengolahan sebelumnya. Upaya mitigasi dan adaptasi yang direkomendasikan adalah penetapan peraturan dan penyedian fasilitas berbasis 3R di lingkungan kampus disertai dengan sosialisasi dan evaluasi berkelanjutan. Selain itu, diperlukan juga komitmen dari pihak manajemen dan segenap civitas academica kampus untuk mencapai kesuksesan pengelolaan sampah yang berkelanjutan ini.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: sampah, gas rumah kaca, UAP, metana (CH4)
Subjects: Architecture
Divisions: Journal Article > Prodi Arsitektur
Depositing User: Prasetiyo Suhendro
Date Deposited: 17 Oct 2023 04:09
Last Modified: 17 Oct 2023 04:09
URI: http://repository.podomorouniversity.ac.id/id/eprint/1093

Actions (login required)

View Item View Item